Sabtu, 02 Mei 2020

MENULIS BUKU MOTIVASI DAN KEPEMIMPINAN


BIODATA           

Nama                       : DRS. RUSMIN, M.A.P

Tempat, Tgl. Lahir   : Anjir Pasar, 20 MEI 1966

Tugas                      : Kepsek SMAN 1 Alalak
                                  Kab. Barito Kuala
                                  Kalimantan Selatan
Organisasi               : Ketua PGRI Kab. Barito Kuala










Itulah tema kita kali ini, yang akan disampaikan oleh TRAINER AMIR FAISAL
Impian menjadi penulis terkenal hendaknya jangan dimulai dari kebutuhan uang. Tujuan tersebut bukan tidak boleh, karena kalua itu tujuannya bisa saja Anda akan kecewa meskipun secara  materi/atau konten tulisan sudah tergolong baik. Namun karena keberuntungan belum berpihak kepada buku Anda, sehingga royalti yang diterimapun sedikit tidak sesuai harapan.
Sebaiknya mulailah menulis dengan tujuan kepuasan pribadi bahwa Anda sudah dapat menuangkan buah pikiran kedalam buku yang bisa dibaca banyak orang. Anda bisa berbagi pengalaman kepada para pembaca, bahkan mungkin bisa saja Anda dapat mempengaruhi emosi dan perasaan pembaca untuk membawa alam pikiran bawah sadarnya pada dunia yang Anda tulis. Sehingga pembaca bisa tertawa, sedih, menangis, membangkitkan semangat dan gairah kerja dan lain sebagainya.
Keinginan untuk menjadi penulis terkenal dan dapat menerbitkan banyak buku yang best seller ada beberapa cara diantaranya:
-          Buatlah diri Anda jadi orang yang terkenal (seperti Mario Teguh). Sering tampil atau sebagi pembicara pada event-event daerah sampai nasional. Tahap awal jangan menghitung bayaran, tingginya bayaran nanti juga akan tergantung rating Anda sendiri.
-          Berlatih menulis setiap hari, kembangkan setiap ide yang muncul.
-          Pelajari genre Anda dalam menulis, kesukaan dan latar belakang Anda akan mempengaruhi konten tulisan. Seperti Novel, homor, horor, komik, motivasi,  traveling, karakter atau buku-buku pelajaran.
-          Jadikan media sosial sebagai sarana publikasi, invite pollower sebanyak-banyaknya.
-          Tulislah buku yang disukai banyak orang (survey ke toko buku) dengan gagasan-gagasan sendiri. Jangan selalu menulis ulang perkataan orang.





Kita tahu bahwa penerbit buku terbesar di Indonesia adalah Gramedia, Gramedia ini merupakan  korporasi bisnis yang beroreantasi laba atau keuntungan. Untuk mendapatkan keuntungan tersebut maka pasar menjadi sarana utama untuk melakukan penjualan buku terbitannya. Gramedia sebelum menerbitkan buku-buku biasanya terlebih dahulu melakukan reset pasar dengan cara membagikan angket kepada pengunjung gramedia. Dari hasil angket terbut didapat gambaran buku-buku yang disukai diantaranya:
Novel
Traveling
Komek
Motivasi
Maka dari itu kita sebagi penulis harus tahu dulu genre atau aliran dari potensi kita dalam menulis, apakah kita senang sebagi motivator, humor, cerita, atau tentang pengetahuan.
Kalua kita senang humor sebaiknya kita menulis buku komek atau buku cerita anak-anak.

Nilai-nilai kebaikan akan memacu semangat untuk berbuat yang terbaik

Jangan takut menulis karena merasa diri memiliki keterbatasan. Setiap orang dilahirkan dengan potensi yang sempurna, meskipun secara kasat mata dilihat fisiknya cacat. Jangan dilihat dari cacat fisik lalu kita berfikiran tidak sempurna, disitu atau pada sisi lain pasti ada potensi yang belum ter-explore.
Contoh : k
Kalua Anda menulis dengan tangan kanan akan jauh lebih baik dari menulis dengan tangan kiri. Artinya potensi Anda dalam menulis sebaiknya menggunakan tangan kanan.
Lain halnya bagi yang kidal, tentunya menulis dengan tangan kiri akan lebih baik dari menulis dengan tangan kanan.
Artinya potensi menulis orang yang kidal ada pada tangan kiri.

Kalua kita perhatikan contoh kedua orang di atas sebenarnya ada pada kebiasaan dan Latihan untuk membangkitkan potensi diri.

Bagi para penulis pemula jangan terlalu memikirkan hal-hal negatif yang mungkin terjadi.
INGAT, pikiran negatip itulah yang justru akan memperumit situasi, dan memperberat keadaan. Karena begitu pikiran dan perasaan itu masuk ke dalam diri kita, maka itu berarti kita telah secara tidak sadar memprogram sesuatu yang salah ke dalam hidup kita dan justru semakin menjauhkan kita dari impian dan kebahagiaan hidup kita sendiri

Positive thinking, bahwa setiap orang pasti memiliki kemampuan seperti : skill, kondisi, kualitas serta atribut yang dimiliki oleh seseorang, misalnya hasrat yang besar, keberanian dan kepercayaan diri, impian ataupun obsesi hidup. Meskipun bukan berarti setiap orang bisa mendapatkan apa saja yang diinginkan, tetapi pengalaman hidup seseorang, persepsi, respon dan Tindakan, membentuk landasan mental dan bahkan sumber-sumber fisik kita, yang jauh lebih penting. Sama halnya seperti pikiran diatas, positive thinking berarti kita telah memprogram nilai-nilai kebaikandalam diri kita. Nilai-nilai kebaikan inilah yang memacu semangat untuk berbuat yang terbaik.

Selamat menulis dan menerbitkan buku, jadilah penulis yang handal.



















2 komentar:

PERKENALAN KEPALA SEKOLAH PADA MPLS

KEPALA SMAN 1 ALALAK Nama                          : Drs. Rusmin, M.A.P NIP                             : 19660520199203101...