Jumat, 22 Mei 2020

MENGGUGAH SISWA JADI YOUTUBER

INGIN TAU PENGHASILAN  YOUTUBER



KUNJUNGI BLOG SAYA INI




Narasumber kita kali ini adalah:



Untuk membuka wawasan para pembaca saya mulai dengan share link berikut ini


8 Youtuber Indonesia berpenghasil terbesar

1. Atta Halilintar



Pertama ada Atta Halilintar atau yang memiliki nama lengkap Muhammad Attamimi Halilintar.
Salah satu bagian dari keluarga Gen Halilintar ini memang memiliki konten andalan berupa vlog atau social prank yang tengah trending di awal tahun 2019.
Hebatnya lagi, Atta Halilintar juga menjadi YouTuber pertama di Asia Tenggara yang berhasil menembus angka 10 juta subcribers loh. Selamat ya!
Estimasi penghasilan / bulan: Rp 499 juta ~ Rp 8 miliar


2. Ricis Official





Membuntuti di belakang Atta, ada Ricis Official yang merupakan channel YouTube yang dimiliki oleh Ria Ricis atau Ria Yunita, adik dari Oki Setiana Dewi.
Berawal dari selebgram, Ria Ricis mendulang banyak subcribers dan viewers dengan konten-konten yang kocak dan nggak pernah jaim loh.
Terkenal dengan konten squishy-nya, tentu hal ini disukai oleh berbagai kalangan, terutama anak-anak guys.
Estimasi penghasilan / bulan: Rp 440 juta ~ Rp 7 miliar
YouTuber Indonesia Termahal Lainnya...



3. Rans Entertainment



Sukses menjadi artis yang multi-talent, pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina juga merambah YouTube dengan membuat channel bernama Rans Entertainment.
Konten-konten video yang disajikan YouTuber termahal di Indonesia ini juga turut berkolaborasi dengan artis maupun YouTuber lain, seperti Baim Wong dan masih banyak lagi.
Apalagi kamu bakal semakin gemas dengan tingkah laku Rafathar, yang muncul di hampir semua video mereka loh.
Estimasi penghasilan / bulan: Rp 420 juta ~ Rp 6.7 miliar



4. Baim Paula



Setelah menikah dengan Paula Verhoeven, Baim Wong juga memutuskan untuk membuat channel YouTube bernama Baim Paula.
Walaupun baru aktif mulai Agustus 2018 lalu, channel Baim Paula cukup banyak menghibur penontonnya dengan konten daily vlog yang tengah popular.
Apalagi prank dan social experiment menjadi orang gila meraih antusiasme fantastis. Kocak banget, ya?
Estimasi penghasilan / bulan: Rp 349 juta ~ Rp 5.6 miliar



5. Zara Cute



Kecil-kecil cabe rawit! Mungkin itu ekspresi ketika kamu melihat channel Zara Cute atau yang punya nama asli Zara Nugroho.
Walau masih anak-anak, Zara sudah bisa meraup banyak subsribers dan viewers melalui konten kreatif yang dia buat di platform YouTube loh.
Selain dari Zara ternyata ada juga YouTuber cilik lainnya yang punya penghasilan paling tinggi di dunia, kaya gini nih: 5 YouTuber Cilik Terkenal di Dunia, Penghasilan Miliaran!
Estimasi penghasilan / bulan: Rp 250 juta ~ Rp 4 miliar



6. MiawAug



Buat yang suka konten YouTube Gaming, tentu nggak akan asing dengan yang namanya MiawAug.
Channel YouTube yang digawangi oleh Reggy Prabowo ini memang konsisten dalam merilis video gameplay bermain game-game terbaru dan paling update loh.
Selain itu, pembawaan dan kualitas YouTuber ini termasuk yang paling enak untuk ditonton, apalagi untuk anak-anak yang paling banyak ada di konten gaming guys.
Estimasi penghasilan / bulan: Rp 226 juta ~ Rp 3.6 miliar



7. GEN HALILINTAR



Selain dari Atta Halilintar, channel YouTube GEN HALILINTAR ini berisikan gabungan dari keluarga besar paling fenomenal di Indonesia ini.
Channel YouTube ini sendiri berisikan 2 orang tua, bersama dengan kesebelas anak mereka yang terdiri dari 6 orang anak laki-laki dan 5 anak perempuan.
Bukan cuma Atta, salah satu anggota keluarga lain yang terkenal adalah Saaih Halilintar yang channel-nya sendiri didominasi hal-hal berbau teknologi.
Estimasi penghasilan / bulan: Rp 215 juta ~ Rp 3.4 miliar



8. Raditya Dika





Penulis novel, stand up comedian sampai YouTuber saat ini dilakukan oleh Raditya Dika.
YouTuber Indonesia yang pernah populer dengan web-series Malam Minggu Miko, saat ini banyak meng-upload konten mengenai paranormal activity di rumahnya.
Selain itu ada juga konten Stand Up Comedy Raditya Dika (SUCRD) yang banyak ditunggu oleh para viewers.
Estimasi penghasilan / bulan: Rp 188 juta ~ Rp 3 miliar


Saya buatkan tabel estimasi penghasil 8 youtuber di atas sebagai berikut:

No
Chanel
Youtuber
Estimasin Penghasilan/Bulan (Rp)
1
Atta Halilintar
Muhammad Attamimi
499 juta s.d. 8 miliar
2
Ricis  Official
Ria Ricis atau Ria Yunita
440 juta s.d. 7 miliar
3
Rans Entertainment
Raffi Ahmad / Nagita Slavina
420 juta s.d. 6,7 miliar
4
Baim Paula
Baim Wong
349 juta s.d. 5,6 miliar
5
Zara Cute
Zara Nugroho
250 juta s.d. 4 miliar
6
MiawAug
Reggy Prabowo
226 juta s.d. 3,6 miliar
7
Gen Halilintar
Saaih Halilintar dan keluarga
215 juta s.d. 3,4 miliar
8
Raditya Dika
Raditya Dika
188 juta s.d. 3 miliar


ANDA TERTARIK, KITA LANJUTKAN

Sesuai dengan judul tulisan posting ini Menggugah Siswa Jadi Youtuber
Kita tidak membahas bagai mana memulai agar bisa jadi youtuber, itu bisa dipelajari melalui internet. Bahasan ini hanya sebagai motivator bagi pembaca agar dapat lebih dalam mempelajari dunia digital khususnya yang berhubungan dengan youtub.
Dari literatur di atas memang jadi youtuber lebih menggoda karena penghasilan besar setiap bulannya masuk rekening.
Menelaah ke-8 Youtuber diatas, sebenarnya mereka lebih mengekspolari kemampuan/talenta mereka kedalam youtube. Chanel mereka ditonton maka pundi-pundi otomatis masuk kerekening mereka. Simpel memang tetapi perlu keahlian dan ketekunan dalam mengelola konten, menghadirkan konten-konten yang menarik dan banyak dicari para pollowers.
Pertanyaannya bagai mana menghasilkan/mendapatkan konten-konten, talenta apa yang anda miliki.
Ingat dan perhatikan komentator sepak bola anda pasti semua pernah melihatnya. Tidak semua komentator itu pandai bermain bola. Tetapi ai bisa menyajikan komentar yang berapi-api untuk meyakinkan para penonton. Mengamati pemain dengan cermat dan bisa memberikan komentar apa yang seharusnya dilakukan dan tidak dilakukan pemain.
Kemampuan orang memang berbeda-beda, justru dari perbedaan itulah membuka peluang besar bagi anda yang mau mengekspolari kemampuan diri. Tidak mesti talenta fisik seperti menari, main musik, bela diri, bermain drama dan lain sebagainya.
Kita bisa memanfaatkan kemampuan orang lain sebagai narasumber.
Contoh: 
Daerah kita adalah derah agraris, banyak orang bertani dan berkebun. Kehidupan itu sudah sejak lahir kita lihat bahkan ada yang sudah menekuninya.
Kita bisa posting:
- Bagai mana seluk beluk bertani padi lokal (panen sekali dalam setahun)
- Bagai mana seluk beluk bertani padi bibit unggul (panen 3 kali setahun)
- Bagai mana berkebun jeruk, kelapa sawit, karet
Kita bisa posting perbagian seperti menyiapkan lahan tanam, pengairan, pembibitan, perawatan, panen, pengolahan/pemasaran dan lain sebagainya.
Cara-cara tersebut tidak harus kita yang melakukan. Sumber ilmiahnya bis cari di google atau petugas PPL didaerah kita, lalu pemerannya adalah petani.
Maka jadilah konten, mungkin perlu sedikit edit sebelum diposting.

BAGAI MANA MASIH TERTARIK!

Ayo Kita Lanjutkan

Sekolah kita banyak memberikan alternatif pilihan pengembangan diri biasanya terjadwal dalam bentuk kegiatan ekstra kurikuler, seperti:
- Pramuka
- Bela diri
- Tari dan drama
- Musik
- Olahraga (basket, footsal, Voli Bal, sepak Bola dll)
- Seni dan kewirausahaan (kerajinan)
- Paskibra dll

Kegiatan-kegitan tersebut terkadang sekolah harus mendatangkan para talenta yang sudah piawan dibidangnya.
Sekarang tinggal anda yang menentukan pengembang diri mana yang berpeluang besar bisa anda kuasai. Kegiatan-kegiatan itu bisa anda dokumentasikan dan begitu juga kegiatan-kegiatan lomba.

Berikut kita ikuti penuturan narasumber kita kali ini:

Namun sebelumnya silakan anda membayangkan foto berikut ini biar tambah semangat:

Bayangkan uang ini jadi milik anda




Bayangkan akan ada yang mentrafer secara otomatis uang ke rekening anda


INI PENUTURAN BELIAU

Narasumber kita kali ini memiliki chanel seperti:




serta memiliki tautan media social seperti :www.facebook/paman.APiQ, Line, Twitter, WhatsApp, 
(silakan anda kunjungi untuk bisa belajar lebih dalam)
Taksiran penghasilan 1 canel saya di atas sekitar 100 s.d. 2000 dolar per bulan.

Berbagi ilmu matematika sambil dapat bonus dolar😅

Tips jadi blogger dan youtuber
1. Gunakan program gratis. Misalnya saya pakai wordpress dan youtube
2. Kembangkan konten sesuai minat dan keahlian kita. Misalnya saya guru dan penulis matematika.
3. Pelajari statistik u improvement. Baik wordpress atau youtube menyediakan statistik yg berlimpah. Maka konten bisa terus mengalir.👍🏼

Barangkali itu pengantar dari saya. Berikut ini saya infokan lebih lengkapnya.
Trims🙏
AGUS NGGERMANTO : Kenalkan Belajar Matematika Yang Asyik & Kreatif Melalui Paman APiQ.
Di balik sosoknya yang rendah hati, lulusan Teknik Elektro ITB ini memiliki kemampuan matematika yang ingin ia bagikan ke semua orang. Ia membuka kursus matematika bernama APiQ (Aritmatika Plus Inteligensi Quantum). Ia kemudian memilih kanal Youtube untuk menyebarkan virus cinta matematika. Dan sejak membuka Youtube Channelnya di tahun 2008, jutaan penonton telah menikmati pelajaran matematika yang mudah dan menyenangkan.

Agus Nggermanto, kini akrab dipanggil Paman APiQ oleh siswa-siwa yang belajar matematika dengan metode APiQ. Sebelum muncul karakter Paman APiQ, para siswa itu memanggilnya dengan istilah beragam, Pak Agus, Mas Agus, Kak Agus, Om Agus, Pak Angger, Mas Angger, dan lain-lain. Karakter Paman APiQ muncul seirama dengan hadirnya 3 karakter anak kandung matematika, yaitu Al, Geo, dan Meti. Masing-masing karakter anak lucu ini mewakili cabang matematika Aljabar, Geometri, dan Aritmetika.
Istilah APiQ sendiri ia munculkan sekitar tahun 2000-an, tetapi konsepnya sudah sejak tahun 1990-an ketika Agus masih SMA di Tulungagung dan dilanjutkan kuliah di ITB. Konsep dasar APiQ adalah menampilkan matematika dengan cara yang mudah masuk akal bagi anak. Dengan begitu, anak-anak menjadi memahami konsep matematika dan menjadikan anak-anak lebih berprestasi. Metode APiQ sejak awal sudah dapat diaplikasikan dengan memberikan hasil anak-anak yang lebih senang belajar matematika dan berprestasi. Hanya saja struktur yang rapi mulai disusun di tahun 2000-an dan menjadi lebih sistemis lagi tahun 2008. Sampai sekarang APiQ masih terus melakukan inovasi-inovasi tiada henti untuk membantu pura-putri Tanah Air untuk lebih mudah belajar matematika.
Agus sudah menjadi guru sejak sekolah menengah dengan mengajar di kelompok-kelompok belajar siswa SMA yang merupakan teman-teman sendiri. Ketika kuliah di ITB, Agus juga sambil mengajar di lembaga bimbingan belajar untuk tingkat SMA, SMP, dan SD, serta menjadi asisten dosen di kampus ITB sendiri. Selanjutnya, ia mengajar di sekolah formal tingkat SMA dan perguruan tinggi. Kesulitan yang sering ia temukan kala itu adalah banyak siswa yang tidak menguasai konsep matematika bahkan dengan konsep yang paling sederhana sekalipun. Maka ia pun terus berinovasi untuk menemukan cara-cara belajar matematika yang lebih memudahkan siswa menguasai matematika. Dari sanalah benih APiQ terus berkembang maju.
Setelah menemukan metode APiQ, Agus lalu memulai membuka kursus APiQ dengan modal sendiri dan bekerja sama dengan beberapa rekan. Kelas kursus APiQ berawal dari kota Bandung, kemudian menyebar ke Jakarta dan tempat-tempat lain di Indonesia. Keunggulan utama APiQ adalah menjadikan siswa senang belajar matematika dengan cara mudah dan cepat. Banyak anak yang awalnya takut dengan matematika menjadi senang dengan metode APiQ. Banyak juga anak yang berhasil meraih nilai matematika 100 setelah ikut APiQ. Bahkan nilai 100 ini juga berimbas ke pelajaran lain semisal IPA dan Bahasa.
Di APiQ Agus juga mengembangkan game matematika orisinal, yaitu game matematika yang dimainkan oleh anak-anak dan menjadikan anak-anak jadi pintar matematika. Game orisinal ini bukanlah selingan seperti game pada umumnya. Hanya dengan memainkan game orisinal ini maka seorang anak bisa menjadi jago matematika. Siswa-siswa pun juga menyukai jurus 7 detik APiQ. Dengan jurus 7 Detik Matematika Cepat para siswa dapat menyelesaikan soal matematika yang rumit kurang dari 7 detik. Tentu ini akan menjadi sangat mengagumkan bagi para siswa. Dan pada gilirannya rasa percaya diri siswa juga menjadi semakin kuat.


Agus mengaku, sejak kecil ia sudah menyukai matematika. Tetapi matematika sering menjadi korban fitnah, dianggap sebagai mata pelajaran paling sulit dan menakutkan. Dan menurut Agus, kesan menakutkan pada matematika itu bisa hilang bila siswa atau orangtua dapat langsung mengalami asyiknya belajar matematika seperti di APiQ. Bahkan kini, banyak orang dewasa yang mengatakan, mengapa mereka tidak mengenal APiQ dari dulu. Jadi, sambung Agus, kita tidak bisa menghapus firnah matematika menakutkan hanya dengan kata-kata manis saja. Tapi perlu memberikan bukti pengalaman nyata. Dan itulah yang ia kerjakan di APiQ. Kini, banyak anak-anak dan orang dewasa yang sudah mencicipi asyiknya matematika yang akhirnya membuat mereka ketagihan. Di APiQ, rumus-rumus tidak harus dihafalkan dengan sulit. Siswa di APiQ justru sering dengan gembira berhasil menemukan rumus sendiri yang bagi mereka lebih mudah menghafalnya. Tetapi yang lebih penting adalah siswa-siswa itu bisa mengikuti proses belajar matematika dengan pemahaman penuh gairah di APiQ.

Menurut Agus, memang banyak yang salah dengan pengajaran matematika saat ini, sehingga menempel fitnah matematika itu menakutkan. Tetapi kita tidak cukup menyalahkan pihak lain. Namun perlu berpartisipasi dari titik berangkat masing-masing. Misalnya dengan mengeluarkan metode APiQ, ia bisa berpartisipasi dengan mengenalkan cara belajar matematika yang asyik dan kreatif untuk tingkat SD, SMP, SMA, dan pra sekolah. Paman APiQ juga menyelanggarakan pelatihan seminar matematika kreatif untuk para guru dan orang dewasa. Pemerintah pun, dirasa Agus, juga perlu menyempurnakan kurikulum yang lebih tepat untuk generasi Indonesia. Para pelaku pendidikan juga perlu terus berkreasi untuk memperbaiki pendidikan matematika di Indonesia. Dan Agus mengatakan, APiQ siap berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk memajukan Indonesia.
Kini Agus memilih media Youtube untuk memberikan edukasi, karena ia menganggap media Youtube merupakan media belajar matematika yang efektif dan efisien. Siswa menjadi mudah memahami konsep matematika kreatif APiQ melalui video multimedia Paman APiQ atau www.youtube.com/agusyes. Hal ini karena video multimedia dilengkapi dengan gambar, tulisan, suara dan gerakan atau animasi. Siswa juga dapat melakukan interaksi tanya jawab bersama Paman APiQ. Video pertama Agus unggah sekitar tahun 2008. Waktu itu masih sepi pengunjung. Tapi sekarang sudah ramai. Tanggapan pertama saat video dirilis masih biasa-biasa saja. Mungkin, menurut Agus, di tahun 2008 itu akses internet di Indonesia belum mudah. Tetapi sekarang tanggapan video APiQ oleh masyarakat sangat bagus. Trik khususnya adalah, Agus menampilkan video yang memang dibutuhkan masyarakat dengan tampilan konten yang menarik dan mudah dimengerti. Saat ini yang paling banyak ditonton adalah tentang cara cepat berhitung pembagian, trik perkalian cepat, dan berhitung cepat FPB KPK APiQ.

Agus pun senang dengan tanggapan masyarakat. Ini menunjukkan bahwa internet dapat dimanfaatkan untuk kepentingan positif semisal belajar matematika bersama Paman APiQ. Masyarakat juga bisa langsung berkonsultasi melalui media Youtube Paman APiQ dengan menuliskan komentar di bawahnya. Dan bagi yang ingin lebih mendalam konsultasi dapat bergabung dengan komunitas APiQ di www.APiQQuantum.com dan melalui media sosial seperti www.facebook/paman.APiQ, Line, Twitter, WhatsApp, dan lain-lain.
Paman APiQ pun sudah berhasil meraih beberapa prestasi. Antara lain mendapat kehormatan dengan diundang oleh Youtube Indonesia (Google Indonesia) untuk menjadi narasumber di seminar pendidikan nasional melalui Youtube. Paman APiQ sendiri dinilai oleh Youtube Indonesia sebagai saluran pendidikan Indonesia yang prospektif. Demikian juga wordpress.com memberikan beberapa penghargaan kepada APiQ. Sementara secara bisnis, franchise APiQ memenangkan seleksi wirausaha franchise untuk masuk kategori waralaba nasional. Sedangka siswa APiQ sendiri banyak yang berprestasi di sekolah sampai tingkat Kecamatan, Kota/Kabupaten, Provinsi, Nasional, dan bahkan internasional dalam ajang kompetisi Olimpiade Matematika.
Sampai saat ini, Agus masih fokus pada usaha kursus matematika kreatif APiQ yang ia dukung dengan inovasi pada teknologi multimedia. APiQ telah mengembangkan sistem belajar matematika online melalui www.APiQQuantum.com. APiQ juga menawarkan beragam aplikasi di Android baik berupa game matematika atau buku-buku matematika dengan cara belajar yang asyik dan kreatif. Dan sekarang APiQ juga mengembangkan sistem franchise atau waralaba, yang merupakan sistem usaha paling efektif saat ini. Adapun, kendala yang masih Agus hadapi adalah karena usaha pendidikan sebagaimana usaha umumnya memerlukan disiplin dan konsistensi tingkat tinggi. Namun kendala ini dapat diatasi dengan memperkuat konsistensi tim dan berpartisipasi aktif dengan pelatihan-pelatihan yang disediakan oleh APiQ Pusat. Selain tetap fokus pada APiQ, Agus juga memiliki kesibukan tambahan sebagai narasumber di berbagai seminar serta menulis. Agus juga memiliki hobi bulutangkis dan renang, dan ia selalu berusaha menyediakan waktu khusus untuk hobi olahraga tersebut rutin setiap pekannya.
Agus berpendapat, kita memang perlu konsisten untuk membangun negeri tercinta ini sesuai kapasitas masing-masing. Dan barangkali, ia memang sengaja memilih jalur pendidikan matematika untuk berkontribusi memajukan negeri. Memang berat rasanya, tapi sepanjang proses itu disyukuri, maka rasa berat itu menjadi lebih ringan. Dan Agus beruntung memiliki keluarga yang mendukung perjuangannya untuk berkontribusi melalui pendidikan matematika. Pun secara finansial, ia juga masih dapat menyesuaikan berbagai macam hal kebutuhan untuk keluarganya, meskipun bila orang membandingkan dengan kerja di perusahaan besar, tentu akan berbeda nilainya. Agus adalah lulusan dari perguruan tinggi terbaik di Indonesia, yaitu ITB. Dan ia juga lulus dari salah satu jurusan terbaik yaitu Teknik Elektro ITB. Maka sebetulnya ia sangat berpeluang untuk bekerja di perusahaan besar nasional atau internasional. Tetapi ia lebih memilih mengabdi melalui dunia pendidikan untuk negeri tercinta ini. Sampai saat ini, Agus dan keluarganya masih tetap hidup sederhana. Bahkan bila seandainya ada fasilias berlimpah pun Agus tetap ingin mengajari keluarganya untuk hidup sederhana, lebih banyak membantu sesama, dan memilih hidup yang penuh makna. Dan Agus juga sangat bersyukur mendapatkan tanggapan yang positif dari keluarga besarnya.
Saya akan menambah dengan beberapa contoh pengalaman pribadi sebagai youtuber.
Cara meningkatkan kualitas video adalah dengan editing. Banyak youtuber pemula mengira bahwa edit video adalah hal paling penting. Sebenarnya tidak. Kita hanya perlu mengedit video sampai cukup bagus. Tidak perlu maksimal. Cukup optimal.
Dulu saya edit video pakai camtasia, di komputer. Lalu lebih mudah pakai inshoot di hp. Bahkan lebih praktis hanya pakai mobizen editor saja. Hanya memotong dan menggabungkan video saja. Caranya, setelah buat video dengan mobizen lalu buka video dengan mobizen. Ada pilihan edit – gambar mirip pena. Klik maka kita dengan mudah bisa editing.
Makin mahir seorang youtuber maka ia akan efisien dalam editing. Bahkan saya sendiri berusaha untuk menghindari edit video. Caranya?
Tingkatkan kualitas video dengan persiapan lebih matang. Dengan rapinya semua bahan maka kita bisa langsung bikin video lalu tanpa edit sudah bisa kita upload ke youtube. Video ini sudah bagus dan optimal.
Lupakan editing. Matangkan persiapan.
Persiapan saya yang paling penting adalah desain power point. Bila perlu lengkapi dengan transisi dan animasi ppt. Lalu buka dengan polaris. Rekam dengan mobizen. Upload ke youtube. Sukses!
Meningkatkan kualitas konten video lebih penting dari editing video. Caranya coba perhatikan komen dan respon dari video Anda yang paling berhasil. Lalu buat video lagi yang lebih baik dari itu.
Saya mengamati untuk konten matematika para penonton lebih suka cara-cara yang mudah – bukan cara yang hebat dan sulit. Maka saya buat video dengan konten matematika cara mudah. Sukses.
Penonton ingin berkomentar tapi bingung. Maka bagian akhir dari video saya isi dengan pertanyaan ringan yang berhubungan dengan materi. Maka penonton terpancing menjawab soal mudah itu sekaligus menulis komen.
Cara murah dan efisien memproduksi video adalah: siapkan desain ppt, buka dengan polaris, rekam dengan mobizen. Itu cara saya. Anda mungkin perlu cara yang berbeda. Maka temukan.
Untuk memproduksi satu video durasi 5 menit maka saya perlu persiapan di ppt atau polaris 15 menit, lalu merekam 5 menit, dan upload ke youtube 5 menit juga. Dalam satu hari saya biasanya memproduksi 3 – 5 video untuk youtube.
Irama produksi video menjadikan youtuber bahagia. Keuntungan jadi youtuber adalah kita bisa berkarya sekaligus bahagia. Bila Anda jadi youtuber lalu stress karena kejar tayang itu rugi besar. Jadilah youtuber sekaligus bersenang-senang. Rahasianya temukan irama produksi video khas Anda sendiri.
Irama produksi menunjukkan keragaman dalam memproduksi video di saat yang sama konsisten juga. Misalnya saya rata-rata memproduksi video 3 – 5 judul tiap hari. Bila hari libur saya kadang libur kadang produksi, suka-suka saja. Bila sedang sibuk dengan suatu kerjaan lain maka saya cukup produksi 1 video saja atau tidak sama sekali di hari itu. Semua itu pilihan bagi saya. Bisa saya kerjakan bisa saya tinggalkan. Pilih yang paling nyaman. Itulah youtuber. Sukses dan bahagia.
Dalami analytic sedalam samudra Atlantic. Analytic dan trending memberi ide kepada kita tanpa akhir. Apa saja video paling diminati penonton Anda? Apa saja respon mereka? Apa video paling trending kali ini? Dari mana penonton sampai ke video Anda? Apa yang paling dicari oleh penonton?
Analytic memberi data yang lebih dari cukup – meski tidak lengkap. Manfaatkan analytic untuk kemajuan canel Anda. Kembangkan kreativitas tanpa batas.
Video baru lebih sukses video lama terpercaya. Dari analytic maka kita bisa membuat video baru yang lebih sukses. Video yang lama masih terpercaya ditonton ulang banyak orang. Keunggulan youtube adalah video yang sudah 10 tahun masih bisa ditonton ribuan orang. Apakah media lain bisa begitu?
Dari analytic penonton saya suka dengan matematika yang mudah maka saya buatkan video cara mudah perkalian yang sukses ditonton lebih dari 3 juta view.
Penonton saya berminat dengan tema jarimatika. Maka saya buatkan video Super Jarimatika yang sudah ditonton 1,7 juta view.
Tahun 2019 adalah tahun pemilu. Banyak orang perlu tahu bagaimana cara quick count. Maka saya buatkan video tentang quick count yang sudah ditonton jutaan kali hanya dalam 2 hari dan sempat masuk trending youtube.
Akhirnya, mengapa jadi youtuber? Untuk memberi dampak positif. Kecil atau besar yang penting berdampak positif. Saat kita fokus memberi dampak positif maka wajar saja bila diri kita terdampak positif juga. Ayo jadi youtuber positif. Raih sukses dan bahagia bersama-sama.
Bagaimana menurut Anda?


Tanya Jawab Via WA Grup (tanpa edit)
1. Yg sya tanyakan bgmna mbuat chanel youtube..maaf krn saya bru pemula..baru buka blog jg stlh ikut group mnulis ini pak..apalagi mmbuat chanel you tube..saya blm pernah..😊🙏mohon pnjelasannya terimakasih..
Sumarjiyati GK

Jawaban:
Mudah u saat ini.
Buka apk youtube.
1. Klik kanan atas gambar kamera
2. Coba upload 1 video
3. Ikuti petunjuknya 
Maka sdh jadi canelnya


2. Perkenalkan saya bu Beni dr Bojonegoro, mhon memberi tips utk guru B.Inggris yg ingin memulai mnjd youtuber, kira2 konten apa yg menarik? 🙏🏽

Jawaban :
Tentang bhs inggris bagus👍🏼
Baik materi bhs inggris atau tentang gmn cara belajar bhs inggris.
Dan ini global bisa u seluruh dunia👍🏼

3. Selamat siang,terimakasih paman Apiq yg hebat,dalm vidio 7 detik perkalian cepat,ada perkalian yg langsung dimulai dari ratusan,sedangkan penanaman konsep selama ini mulai dari satuan,bagaimana untuk di kelas rendah,apa bisa kita jelaskan yg seperti itu,mohon pencerahannya,trims,Lusia,Curup.gel.5.

Jawaban:
Baik, terima kasih.
Sebagai youtuber maka kita bisa membuat semua konten tsb hanya pakai hp saja.
Ada yg langsung perkalian ratusan.
Ada pula mulai dari konsep paling dasar.
Saat ini saya punya sekita 7000 judul video di youtube.
Bbrp contoh sbb:


4. Ismi - Sukoharjo - gel. 8 Luar biasa Om Apiq. Saya sependapat menjawab fitnah dg langkah nyata. Ini luar biasa. Perlu wkt berapa lama riset atau apa lah yg bs menjawab fitnah mtmtk? Apakah kendala utama? Terima kasih.

Jawaban:
Jaman dulu perlu riset panjang. Tapi sekarang lebih mudah. Riset bisa pakai goole dan youtube sendiri. Lalu konten kita improve lagi sambil jalan. Yg penting sekarang praktek dulu lalu perbaiki. 
Lama2 akan makinsempurna 
Trik terakhir: konsisten improvement kita bahas di bagian tulisan ini. Temukan cara meningkatkan kualitas video dengan persiapan dan editing. Temukan cara meningkatkan kualitas konten video. Temukan cara memproduksi video dengan efisien, hemat waktu, biaya, dan energi. Temukan irama yang konsisten untuk meproduksi konten positif. Gali lebih dalam analytic Anda dan perhatikan trending serta analytic canel lain. Buat video lagi sesuai analytic. Fokuskan ke dampak positif kepada masyarakat luas.


Oh ya, kendala utama: waktu. Makin lambat memulai maka makin ketinggalan. Segera aksi sekarang lalu perbaiki

5. Perkenalkan supyanto kota bekasi. Paman APIQ bagaimana cara memantapkan supaya cannel youtube yang kita buat banyak yang menontonnya?
Agar banyak nonton maka riset kata kunci di youtube jg bisa. Misal ketik "matematika" maka yg muncuk konten apa aja. Kita buat konten yg sesuai tsb.



Misal ini, karena banyak yg cari kata kunci jarimatika maka sy buatkan video jarimatika. Ditonton sebanyak 1,9 jt kali.

6. Asw Pak Apiq, sy candra dari MTsN 1 Langkat Sumatera Utara, bs sharing pak...apakah ada trik khusus bapak untuk membuat bnyk org yg dtg k channel YouTube bapak?

Jawaban:
Triknya bikin konten yg menarik yg sdg dicari banyak orang. Misal sekarang orang pingin tahu kapan tanggal idul fitri? Hisab hitungannya gmn?


Maka sy buatkan video hitungan idul fitri ini. Dalam 1 hari ditonton 19 000 kali.

7. Slmt sore uncle Apiq, membuat konten di Youtube terutama konten pembelajaran tentunya membutuhkan aplikasi pendukung. aplikasi apa saja yang kompatibel dengan YouTube? Tks. Yulius Roma-Toraja

Siap, banyak apk gratis. 1. Polaris u papan digital 2. Mobizen u rekam layar dan suara Cukup 2 di atas. Bila perlu tambahan, 3. Canva desain gambar 4. Inshot edit video Semua cukup pakai hp aja ya 



8. Assalamualaikum Paman APIQ Saya Santi dari Jayapura Mau tanya Apakah setiap tampilan di canel YouTube Selalu mendapatkan uang? Bagaimana caranya ada batasan atau syarat untuk sampai dapat penghasilan dari YouTube bgt? Terimakasih

Jawaban:
Salam Harus memenuhi syarat u jadi youtube partner 
1. Subs minimal 1000
 2. Minimal 4000 jam tayang dalam 1 tahun terakhir 
Maka bisa monet dan dapat uang

9. Sunarya gelombang 8 Mau nanya pak, Saya cari monetise gambar dolar kok ga ketemu, bagaimana memunculkanya
Akan muncul jika sdh memenuhi syarat di atas 

Mr. Bams yg ingin sy tanyakan bagaimana cara membuat konten kreatif di youtube shgga ribuan org bisa like video kita. Komang Eli Mahayani- Negara, Bali
1. Bikin sj konten apa aja 
2. Perbaiki dg konten lebih baru 
3. Pelajari statistik analytic yg disediakan youtube
 4. Bikin konten lagi yg lebih baik 5. Ulangi lagi

10. pertanyaan om, Agnas setiawan dari bekasi. Pa Apiq aplikasi buat coret-coret sambil rekam screen shootnya pakai apa?. Biar enak pas menjelskan di komputernya, kan males kalau ngetik. Trims
Jawaban:




11. Assalaamu'alaikum pak. Saya sri indayani dari lamongan. Pak saya tertarik video bpk. Saya juga pingin bisa membuat vudeo seperti itu. Yang saya tanyakan aplikasi apa yang bapak gunakan untuk membuat video yg menerangkan mtk seperti nulis langsung gitu. Saya jg pingin membuat video pembelajaran fisika yang bisa nulis langsung seperti itu. Terima kasih pak

Jawaban:
Yg ini jawabannya spt di atas ya: papan tulis paman apiq. Bisa coret2 dan bisa memasukkan gambar atau foto buku fisika misalnya. Bisa screen shot jg


12. Maaf pak boleh tanya lagi ndak.. Dipenjelasan barusan paman apiq jg menggunakan ppt lalu dibuka dg polaris. Bagaimana caranya pak?

Jawaban:
Betul. Bisa langsung dibuka. Ppt dari komputer pindah ke hp. Maka di hp bisa langsung buka pakai Polaris

SALAM BLOGGER

































































10 komentar:

  1. banyak juga ya penghaislannya, hehehehe. Yuk jadi youtuber

    BalasHapus
    Balasan
    1. Beri sedikit bocoran, Omjay dapat berapa

      Hapus
  2. Pak Rusmin lengkap bgt,. .super

    BalasHapus
  3. Terima kasih, semoga sukses untuk kita semua

    BalasHapus
  4. Wow mantul p haji Rusmin lengkap pol

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih Cakinin, tetap kita masih harus belajar.
      Maju Bersama Hebat Semua

      Hapus
  5. Langsung praktek jadi Youtuber bapak,,konten sudah mantul 😁

    BalasHapus
  6. Tks, masih banyak yang harus dibenahi. semoga semua sukses

    BalasHapus

PERKENALAN KEPALA SEKOLAH PADA MPLS

KEPALA SMAN 1 ALALAK Nama                          : Drs. Rusmin, M.A.P NIP                             : 19660520199203101...